Cara Menghapus Akun DANA yang Nomornya Sudah Tidak Aktif

Menghapus akun DANA bisa dilakukan semudah membuatnya. Artikel ini akan menunjukkan bagaimana cara melakukannya dengan cepat

Oleh: Detty Risetya
menghapus akun DANA

[powerkit_alert type=”info” dismissible=”false” multiline=”true”]

TL; DR

  1. Hapus via website: Buka website DANA > halaman kontak > isi formulir > isi pesan permintaan hapus akun > kirim.
  2. Hapus via telepon CS: Hubungi 1500 445 > sebutkan alasan ingin menghapus akun.
  3. Hapus via email: Kirim email ke [email protected] > isi subject dengan “Pengajuan Penutupan Akun DANA” > isi badan email dengan alasan > kirim.
  4. Hapus via sosial media: Hubungi Twitter, Instagram atau Facebook DANA > kirim pesan penghapusan akun > kirim.

[/powerkit_alert]

Penasaran bagaimana cara menghapus akun DANA? Zaman sekarang, siapa sih yang tak tahu aplikasi DANA?

Hampir sebagian besar masyarakat Indonesia, menjadikan dompet digital sebagai alat pembayaran modern.

Salah satunya adalah aplikasi DANA yang cukup populer dan memberikan banyak kemudahan serta integrasi pembayaran dompet digital.

Katakanlah untuk membayar makanan dan minuman, diintegrasikan ke Samsung Pay, hingga metode pembayaran Apple di iPhone.

Namun, bila nomor HP sudah tak aktif atau hangus, kita perlu tahu terlebih dulu cara menghapus akun DANA, sehingga bisa membuat akun DANA yang baru.

Tak hanya alasan itu, terkadang ada beberapa orang yang ingin cara menghapus akun DANA secara permanen, karena mencegah belanja berlebihan dengan dompet digital.

Nah, seperti apa langkah dan cara menghapus akun DANA? Mari simak tips cara menghapus akun DANA di artikel ini, ya!

Hal penting diperhatikan sebelum menghapus akun DANA

Patut diingat, DANA adalah layanan pembayaran. Jadi, ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan sebelum mempelajari cara menghapus akun DANA secara permanen.

Yang butuh kalian pastikan sebelum menghapus akun DANA antara lain:

  • Pastikan jika saldo DANA di akun milik kalian telah kosong.
  • Jika kalian memiliki investasi eMas, kalian tidak dapat menghapus akun, sebab DANA menjadi cara tunggal dalam pembuktian kepemilikan eMas.
  • Pastikan kalian tidak memiliki tunggakan pembayaran dari layanan PayLater.
  • Email kalian haruslah benar dan masih aktif.

Sebelum kalian menghapus akun DANA secara permanen, kalian wajib tahu jika DANA masih belum menyediakan fitur menghapus akun langsung dari aplikasi DANA.

Cara menghapus akun DANA

Lalu bagaimana cara menghapus akun DANA? Cara yang dapat kalian lakukan yakni dengan menghubungi customer service dari DANA.

1. Hapus akun DANA melalui website resmi

Cara yang satu ini membutuhkan waktu kurang lebih 7 hari kerja dan selama proses tersebut, kita perlu mengantri dan menunggu email yang kita kirim untuk bisa mendapatkan balasan dari pihak DANA.

  • Membuka situs website resmi DANA di https://www.dana.id/contact.
  • Mengisi data diri di formulir yang tertera misalnya nama, email dan nomor HP.
  • Menulis permintaan penghapusan akun DANA disertai dengan alasan yang jelas pada kolom “Pesan”.

Setelah kalian mendapatkan balasan dari pihak DANA umumnya akun akan ditangguhkan dan akan dihapus dengan proses sekitar 30 hari tanpa adanya login ulang.

Jadi misalnya kalian telah mengirim permintaan untuk penghapusan akun, pastikan kalian tidak login ke akun tersebut selama lebih dari 30 hari.

2. Hapus akun DANA melalui nomor telepon

Jika kalian malas membuka website dan mengisi formulir data seperti pada cara pertama, kalian dapat langsung menghubungi customer service DANA pada nomor 1500 445.

Beritahukan kepada cs jika kalian ingin menghapus akun DANA kalian secara permanen. Nantinya pihak DANA akan memberikan petunjuk mengetahui proses yang perlu kalian lalui.

Ingat, jika menggunakan layanan ini kalian perlu menyiapkan dana tambahan yakni pulsa, sebab paket menelpon sesama provider tak berlaku untuk panggilan ke telepon kantor.

Jadi pikirkan terlebih dahulu jika ingin memakai layanan ini jika hanya untuk menonaktifkan akun DANA, lebih baik jika dapat melalui website, email, ataupun aplikasi.

3. Hapus akun DANA melalui email

Cara ini mudah kalian hanya perlu mengirim email ke [email protected]. Untuk di bagian “Subject,” kalian dapat menuliskan “Pengajuan Penutupan Akun DANA”. Jangan lupa kalian jelaskan alasan ingin menghapus akun DANA dan sertakan data diri akun DANA kalian.

Pastikan juga untuk menggunakan bahasa yang sopan dan mudah untuk dipahami sehingga tak perlu panjang lebar.

Yang terpenting isi email dapat tersampaikan dengan baik dan hanya isi informasi yang dibutuhkan saja. Tak perlu mengisi dengan kalimat yang terlalu panjang atau mengisi dengan curhatan mengenai masalah akun DANA kalian.

4. Hapus akun DANA melalui akun sosial media resmi

Jika cara di atas tadi tidak memungkinkan, kalian juga melakukan penghapusan akun melalui sosial media dari DANA. Cara ini sama praktisnya, namun respon dari customer service mungkin bisa agak lama. Kalian bisa menghubungi akun media sosial DANA berikut:

  • Twitter: @danawallet
  • Facebook: @dana wallet
  • Instagram: @dana.id

Nah itu tadi kurang lebih panduan lengkap untuk cara menghapus akun DANA. Bagaimana menurut kalian, apakah penjelasan di atas cukup mudah untuk dipahami atau cukup sulit untuk diikuti?

Dompet digital memang sangat memudahkan kita dalam bertransaksi, terlebih jika ekosistem dompet digital telah lebih baik. Otomatis kita tak perlu lagi harus susah payah dalam menggunakan uang cash tiap harinya.

Dengan begini kalian akan menjadi lebih nyaman dan tenang sebab tak perlu membawa uang cash dalam jumlah yang banyak, kalian hanya butuh smartphone, dan kalian sudah dapat mengakses semua uang kalian pada dompet digital contohnya DANA.

Tapi, banyak juga pengguna yang menginginkan untuk menghapus akun DANA karena suatu alasan, contohnya untuk mereka yang tak dapat tahan dengan godaan berbelanja.

Banyak yang sering lupa diri, asal membayar sesuatu di smartphone tanpa sadar telah menghabiskan banyak dana di dompet digital. Oleh karena itu, ada beberapa orang yang sukarela mencari cara menghapus akun DANA demi kebaikan diri sendiri.


Pertanyaan yang Sering Diajukan (FAQ)

Apakah 1 nomor HP bisa untuk 2 akun DANA?

Aplikasi DANA memberlakukan peraturan ‘One Account, One Device’ (Satu Akun, Satu Handphone) dimana kamu cuma boleh akses satu akun DANA.

Apakah 1 KTP bisa digunakan untuk 2 akun DANA?

Sama halnya dengan nomor HP, aplikasi DANA memberlakukan peraturan ‘One Account, One Device’ (Satu Akun, Satu Handphone) dimana kamu cuma boleh akses satu data diri DANA.

Berapa lama akun DANA dinonaktifkan?

Akun DANA biasanya dinonaktifkan selama 15 – 30 hari dihitung dari pertama kali pemberitahuan pembekuan dikirimkan.

Bagaimana jika nomor HP di DANA hilang?

Jika nomor HP DANA hilang, hubungilah email DANA ([email protected]) dengan menyebutkan email, nomor HP dan nomor KTP. Isilah subject dengan “Nomor HP Akun DANA Hilang” dan tunggulah hingga tim DANA menghubungi kamu kembali, baik melalui email, WhatsApp maupun media lainnya.

Oleh: Detty Risetya

2 replies on “Cara Menghapus Akun DANA yang Nomornya Sudah Tidak Aktif”

Comments are closed.

Kabar Terkait